Hulondalo.id - Pemilu 2024 kali ini, terasa begitu sengit di Gorontalo khususnya. Salah satunya karena hasil Pemilu akan sangat menentukan peta politik di Pemilihan Gubernur (Pilgub) nanti.
Sejumlah politisi ternama mulai disebut sebut dalam bursa Pilgub Gorontalo. Ada yang bupati, anggota DPR hingga elit partai politik.
Berikut hasil survei yang dirilis Lembaga riset dan analisis kebijakan sosial-politik, Centre for Indonesia Strategic Actions (CISA).
Baca Juga: Reaksi Santai Rusli Habibie saat Posisi Ketua Deprov Gorontalo Diincar Partai Lain
Sedikitnya ada 20 tokoh yang masuk dalam survei bertajuk ‘Proyeksi Peta Elektoral Menuju Pilkada Provinsi Gorontalo Tahun 2024.’ yang dirilis CISA.
Untuk survei popularitas, Idah Syahidah mengungguli figur lainnya dengan raihan angka (82,05%), disusul Rachmat Gobel (81,56%).
Kemudian diikuti figur lainnya yakni Nelson Pomalingo (75,66%), Fadel Muhammad (73,77%), Elnino Mohi (73,36%)dan Abdurrahman Bachmid (65,57%).
“Selanjutnya Marten Taha mendapatkan (63,85%), Hamim Pou (62,38%), Kris Wartabone (40,98%), Idris Rahim (32,79%), Adhan Dambea (27,30%), Syarif Mbuinga (24,59%), Roem Kono (24,59%), Rahmiyati Yahya (23,69%), Zainuddin Hasan (18,61%), Tonny Uloli (17,46%), Dewi Sartika Hemeto (17,46%), Tony Yunus (15%), dan Erwinsyah Ismail (8,44%),” ungkap Herry Mendrofa, Direktur Eksekutif CISA, dalam rilis resminya, Senin 29 Mei 2023.
Namun pada aspek akseptabilitas, Rachmat Gobel menjadi kandidat yang paling banyak diterima dan disukai publik dengan (81,07%) yang kemudian disusul oleh Idah Syahidah RH sebesar (77,87%), Nelson Pomalingo (72,87%), Elnino Mohi (61,72%), Abdurrahman A Bahmid (61,07%), Hamim Pou (54,84%).
Dalam hal elektabilitas, Idah Syahidah adalah kandidat terkuat dengan meraih (23,36%), kemudian disusul oleh Rachmat Gobel yang memperoleh (21,56%), Nelson Pomalingo (12,87%), Elnino Mohi (10,57%), Abdurrahman A Bahmid (9,10), Hamim Pou (5%), Fadel Muhammad (2,21%).
Dalam survei ini juga, CISA mengungkap beberapa hal yang dinginkan publik kepada kepala daerah yang baru.
Yang tertingi adalah soal pendidikan dan SDM, diikuti pembangunan infrastruktur, kesejahteraan sosial, pariwisata hingga pertanian dan perikanan.
Survei dilakukan menggunakan metode Multistage Random Sampling (MRS), wawancara langsung terhadap 1220 responden dari 6 Kabupaten/Kota yang terdapat di Provinsi Gorontalo.
Adapun Margin of Error (MoE) 2,9 persen, dan tingkat kepercayaan 95 persen selama proses survei berlangsung dari tanggal 10-22 Mei 2023.*
Artikel Terkait
Reaksi Santai Rusli Habibie saat Posisi Ketua Deprov Gorontalo Diincar Partai Lain
Daftarkan Bacaleg di KPU, Gerindra Gorontalo Utara Target 6 Kursi DPRD di Pemilu 2024
Dapil di Gorontalo Utara Bertambah, PAN Bidik Enam Kursi Legislatif
Partai Ummat dan PBB, Daftarkan 100 Persen Caleg Perempuan, Emang Bisa?
Pemilu 2024, Roni Imran: Tertutup atau Terbuka, Nasdem Tak Masalah
Usai Nyatakan Keluar dari PPP, Nelson Pomalingo Terlihat Akrab dengan Elnino
Apel Kader Gerindra se Gorontalo, Syarif Abdul Wahab: Kami Akan Beri Suguhan Terbaik