Bupati Thariq Perintahkan Opd Segera Susun KAK

- Selasa, 3 Januari 2023 | 07:00 WIB
Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu, saat menyerahkan DPA OPD Tahun anggaran 2023, usai apel perdana tahun 2023, Senin (2/1/2023) (foto: Istimewa).
Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu, saat menyerahkan DPA OPD Tahun anggaran 2023, usai apel perdana tahun 2023, Senin (2/1/2023) (foto: Istimewa).

Hulondalo.id – Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu, meminta seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) agar segera melakukan penyusunan kerangka acuan kerja atau kegiatan (KAK).

Hal itu disampaikan Bupati, menyusul dokumen pelaksanaan anggaran (DPA) tahun anggaran 2023 masing-masing OPD, telah diserahkan.

"DPA tadi sudah diserahkan, segera dilakukan analisis percepatan-percepatan dokumen, KAKnya segera disusun," ujar Bupati Thariq, Senin 2 Januari 2023.

Penginputan juga diminta Bupati, segera dilakukan termasuk administrasi yang belum lengkap agar segera disiapkan semua.

"Kami ingin, kita segera bergerak untuk melaksanakan percepatan-percepatan dalam realisasi program," tandas Bupati. (Prin)

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Harga BBM Pertamina Naik Lagi, Berlaku 1 Oktober 2023

Minggu, 1 Oktober 2023 | 03:19 WIB

Prabowo Subianto Didukung Empat Partai Besar

Minggu, 13 Agustus 2023 | 17:23 WIB

Mahkamah Agung Anulir Hukuman Mati Ferdy Sambo

Selasa, 8 Agustus 2023 | 20:56 WIB

Kasus Perdagangan Orang Seret 892 Tersangka

Selasa, 8 Agustus 2023 | 13:40 WIB
X