Hulondalo.id - DPRD Bone Bolango akan mengawal pekerjaan proyek ruas jalan Moutong, Tunggulo dan Toto.
Pekerjaan proyek ruas jalan di Kecamatan Tilongkabila tersebut wujud janji Bupati dan anggota DPRD Bone Bolango kepada masyarakat.
Sesuai rencana Pemerintah Kabupaten Bone Bolango akan merealisasikan pekerjaan proyek rehab ruas jalan ini selama 150 hari, dengan anggaran sebesar Rp14 miliar.
Baca Juga: DPRD Bone Bolango Target Selesaikan Dua Ranperda Ini
Untuk kelancaran pekerjaan proyek tersebut, DPRD Bone Bolango akan mengawal pekerjaan itu sampai dengan selesai.
Anggota DPRD Bone Bolango Paris Djali mengatakan, pekerjaan proyek tersebut akan diawasi karena itu bagian dari Komisi 2 bidang pembangunan.
"Kami berharap tentunya pekerjaan selesai tepat waktu, dan kualitas pekerjaan dijaga," ucap Paris Djali Kamis 14 September 2023.
Paris Djali berharap, dalam proses pekerjaan proyek ruas jalan tersebut, masyarakat juga harus ikut ambil andil.
"Sebab, tidak mudah untuk mewujudkan pekerjaan itu tanpa melibatkan dari segala pihak yang ada," tutupnya.*
Artikel Terkait
Ketua DPRD Bone Bolango Dukung Penertiban Miras, Sajam dan Prostitusi di Tambang Suwawa
DPRD Bone Bolango Target Pembahasan APBD 2024 Rampung Oktober 2023
Walikota Serahkan Bantuan Pembangunan Masjid di SMAN 2 Gorontalo
Kunjungi DPRD Jawa Barat, La Ode: Sempurnakan Ranperda RTRW
Karyawan Lokal PGP Prihatin Terhadap Gangguan Operasional Perusahaan