Bawaslu Provinsi Gorontalo Evaluasi Pengawasan Pemilu 2019

- Sabtu, 7 September 2019 | 15:02 WIB

-
Rapat evaluasi pengawasan pemilu 2019, yang digelar Bawaslu Provinsi Gorontalo, di Grand Q Hotel Kota Gorontalo, Sabtu (7/9/2019). Hulondalo.id - Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provinsi Gorontalo menggelar rapat evaluasi pengawasan pencalonan, kampanye pemilu tahun 2019 dan menyonsong Pilkada tahun 2020, bertempat di Grand Q Kota, Sabtu (7/9/2019). Panitia penyelenggara lewat laporannya menyampaikan, evaluasi Bawaslu ini diharapkan bisa menyerap dari para undangan yakni pimpinan partai, akademisi dan media tentang jalannya pemilu yang kemudian akan dirumuskan untuk diajukan ke pusat sebagai rumusan perbaikkan peraturan kedepan. Sementara itu, pimpinan Bawaslu Rauf Ali lewat sambutannya mengatakan, lewat evaluasi ini dia berharap melahirkan rumusan yang lebih komprehensif untuk perbaikkan kedepan dalam penyelenggaraan pemilu. "Tahapan Pilkada sudah mulai November ini, dan sudah ada yang mulai telepon kami menanyakan format pencalonan. Nah itulah lewat momen ini kita masih ada waktu untuk merumuskan lewat forum ini untuk kemudian hasilnya kita dorong agar masuk ke perundang undangan. Karena kalau sudah masuk tidak ada guna lagi kita protes protes karena sudah jadi aturan," pungkas Rauf Ali.(**)

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Mau Mudik ? Ini Syarat Mudik Gratis Kemenhub

Senin, 13 Maret 2023 | 13:51 WIB
X