
Hulondalo.id - Walikota Gorontalo Marten Taha optimis jika Kota Gorontalo akan menjadi kota layak anak tahun ini juga.
Sebelumnya, sejak Tahun 2018 lalu Pemerintah Kota Gorontalo terus menggiatkan sejumlah program menuju kota layak anak.
"Tahun lalu kita sudah menetapkan Kota Gorontalo menuju kota layak anak dan tahun ini, kita sudah bisa mencapai predikat tersebut," ujar Walikota Marten Taha usai menyerahkan bantuan mobil operasional serta sarana dan prasarana peralatan Laktasi dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (P3A) RI.
Menurut Walikota Marten Taha, untuk menjadi kota layak anak memang bukan sesuatu yang mudah. Sebab, banyak kriteria yang harus disiapkan.
"Misalnya tidak boleh ada lagi iklan-iklan rokok yang bertebaran di wilayah kota Gorontalo. Itu salah satu kriterianya. Artinya, kalau kota layak anak ini, semua fasilitas untuk kepentingan anak," kata Walikota Marten Taha.
"Berbagai sarana dan prasarana penunjang, fasilitas umum dan fasilitas sosial yang tersedia di keramaian dan pusat-pusat pelayanan, pendidikan dan kesehatan, itu harus menunjukkan ramah dan memihak kepada anak," sambung Marten.
Untuk mendukung upaya tersebut, Walikota Marten Taha kembali menugaskan kepada seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk menyiapkan segala sarana fasilitas umum yang dapat menunjang untuk Kota Gorontalo menjadi kota layak anak.(Tri)