Sekda Gorontalo Utara Ridwan Yasin menyerahkan infaq dan sedekah yang dikumpulkan dari ASN. (foto:humas)
-
Sekda Gorontalo Utara Ridwan Yasin menyerahkan infaq dan sedekah yang dikumpulkan dari asn melalui Baznas Kabupaten Gorontalo Utara. (foto:humas) Hulondalo.id – Puluhan warga kurang mampu, menerima infaq dan sedekah yang diperoleh dari Aparatur Sipil Negara (asn). Totalnya, Rp. 32 juta dibagikan kepada masyarakat, Jum’at (15/2/2019). Penyaluran infaq dan sedekah tersebut, dilakukan Sekda Gorontalo Utara Ridwan Yasin, di Kantor Camat Sumalata Timur. Penerima bantuan tersebut, terdiri dari beberapa kriteria. “Ada macam-macam kriterianya, salah satunya bantuan khusus untuk masyarakat miskin yang mengidap penyakit kanker Rp. 2,5 juta,” kata Sekda. Sisanya, masing-masing Rp. 500 ribu dibagi ke masyarakat miskin lainnya kurang lebih 50 orang. Ridwan juga menjelaskan bahwa, verifikasi yang dilakukan Baznas Kabupaten Gorontalo Utara, mewajibkan pemerintah melalui asn, menyisihkan gajinya sebesar 2,5 persen, sebagai zakat mal, sedekah maupun infaq. Baznas Kabupaten Gorontalo Utara, kemudian mengelola dan menyerahkannya kepada masyarakat yang berhak menerima. “Setiap tahunnya lebih dari Rp. 1 miliar, itu yang kemudian disalurkan kepada yang berhak menerima,” jelasnya. Selain menyalurkan bantuan uang Rp. 32 juta, sebelumnya juga telah diserahkan beberapa bantuan. “Diantaranya, para tukang kita beri gergaji, mesin, dan peralatan sejenis,” ungkap Sekda. Bahkan kata Sekda, ada yang mendpatkan rumah layak huni. Penyaluran infaq, sedekah ini, akan terus dilakukan. “Semoga ini bermanfaat dalam kehidupan mereka sehari – hari,” ungkapnya. Lebih jauh kata Sekda, keberadaannya dalam penyaluran bantuan tersebut, diantara upaya dalam melakukan pengawasan. “Pemerintah daerah diminta oleh Baznas untuk mengontrol, menyaksikan, bahkan menyerahkan bantuan ini,” kata Sekda. “Saya juga diperintahkan Bupati untuk mewakilinya,” tandasnya. Sekda berharap, bantuan Baznas tersebut benar – benar dimanfaatkan guna meringankan beban masyarakat yang kurang mampu. (hl/man/hms_fhr)