Hulondalo.id – Tindakan tegas tidak segan akan diberikan Bupati Gorontalo Utara (gorut) Indra Yasin, jika ada pilih kasih terhadap pasien atau pelayanan Kesehatan.
-
Bupati Gorontalo Utara Indra Yasin Pelayanan yang baik dari diberikan aparatKesehatan maupun petugas medis, harus diutamakan. Bupati juga mengatakan, kalau ada yang sakit dan tidak mampu, segera dibawa kerumah sakit.Soal biaya kata Bupati, urusan belakangan. “Dan kalau ada yang terbukti mempersulit lapor ke saya,” tegasnya. Tindakan tegas akan diberikan, jika pelayanan Kesehatan masih pilih kasih.Kepala Desa dan aparatnya, serta pemerintah kecamatan, juga diminta untuk mengawal warganya. Lebih khusus, bagi ibu – ibu hamil hingga proses melahirkan. Seorang pemimpin kata Bupati, adalah pelayan masyarakat. Pemimpin ideal, senantiasa menciptakan kebijakan-kebijakan yang tidak bertentangan dengan kemaslahatan umat.Karenanya, Bupati mengajak seluruh aparat, untuk menjadi pelayan masyarakat. Kalau ada pemimpin yang minta dilayani masyarakat, Bupati juga akan memberikan menindaknya dengan tegas. “Karena spirit kita adalah melayani, bukan dilayani", pungkas Bupati. (hl/man/hms)