IRT Warga Limba U1 Ini Tak Sadar Kena Peluru Nyasar

- Rabu, 2 Januari 2019 | 16:45 WIB

-
Aparat kepolisian saat mengidentifikasi celah masuknya proyektil peluru yang menyasar di rumah Meiske Samaun, warga Kelurahan Limba U1, Kota Selatan, Kota Gorontalo.

Hulondalo.id - Mengawali tahun 2019, warga Kelurahan Limba U1, Kecamatan Kota Selatan, Kota Gorontalo dihebohkan dengan peluru nyasar yang menghantam paha kiri seorang ibu rumah tangga (IRT), Meiske Samaun (40).

Beruntung nyawanya tak melayang saat proyektil itu nyasar di rumahnya pada tengah malam buta, Selasa (1/1/2019). Bahkan uniknya, IRT anak 2 itu nyaris tak menyadari jikalau ada peluru yang menghantam kaki kirinya. Pasalnya, Meiske saat itu sedang tertidur.

"Jadi selesai malam tahun baru saya tidur. Sekitar jam 02.10 Wita, saya rasa ada perih di kaki saya, nyeri dan panas-panas. Saya kira digigit binatang," kata Meiske ketika melapor ke polres Gorontalo Kota, Rabu (2/1/2019).

Dia baru tahu ketika suaminya pulang kerja. Saat IRT ini menceritakannya, suaminya mendapati sebuah proyektil peluru di atas kasur. "Sempat ditanya kepada anak saya, apakah ini (peluru,red) mainannya? tapi katanya tidak," lanjut Meiske.

-
proyektil peluru yang sempat bersarang di paha kiri Meiske Samaun (40) warga Kelurahan Limba U1, Kota Selatan, Kota Gorontalo.

Tak lama kemudian, perempuan paro baya itu melihat ada lubang kecil di bagian plafon kamar. Saat dicocokkan dengan ukuran proyektil peluru itu, ternyata sama. Dia pun menduga peluru itu nyasar lewat plafon di kamar tadi. Takut nyawanya terancam, Meiske akhirnya mengadukannya ke polres Gorontalo Kota.

"Jadi peristiwa ini masih kita kembangkan. Anggota kami juga sudah melakukan olah TKP (Tempat Kejadian Perkara)," ungkap Kapolres Gorontalo Kota, AKBP Robin Lumban Raja SIK MSi melalui Kasat Reskrim, AKP Handy Senonugroho SH SIK.

Untuk mengetahui pasti jenis benda yang diduga proyektil peluru itu, polres Gorontalo Kota masih akan melakukan uji lab. Handy berjanji, kasus ini akan diseriusi polres Gorontalo Kota.(hl/alex)

Editor: Administrator

Tags

Terkini

Tak Ada Kata Damai di Sidang Diversi AG

Rabu, 29 Maret 2023 | 05:05 WIB
X