TPP ASN Kabupaten Gorontalo Naik, Mulai Dicairkan Hari Ini

- Senin, 21 Maret 2022 | 21:05 WIB
Ilus TPP. (foto:medialampungcoid)
Ilus TPP. (foto:medialampungcoid)

-
Ilus TPP. (foto:medialampungcoid) Hulondalo.id - Pemerintah Kabupaten Gorontalo Senin (21/3/2022) hari ini, mulai mencairkan Tambahan Perbaikan Penghasilan (TPP) untuk seluruh ASN. Nilai TPP ini juga mengalami kenaikan. Plt Kaban Keuangan Kabupaten Gorontalo, Yanto Manan mengatakan, kenaikan TPP yang dibayarkan, sesuai dengan kelas jabatan. "Kenaikan berdasarkan penyesuaian kelas jabatan, sebelumnya kenaikan ini berdasarkan eselonisasi, tapi sekarang berdasarkan kelas jabatan," kata Yanto. "Untuk nilai kenaikan bervariasi berdasarkan kelas jabatan, mulai dari pejabat hingga staf," tambahnya. Sebelum dibayarkan kata dia, harus ada validasi data dari BKD Diklat, terkait penilaian kehadiran dan kinerja. Sedangkan untuk kelas jabatan dari Ortala. "Harus ada rekomendasi dari BKD Diklat dan kelas jabatan dari Ortala," pungkas Yanto. (Pin)

Editor: Administrator

Tags

Terkini

X